Press "Enter" to skip to content

Polda Sumbar Sampaikan Pesan Kamtibmas Melalui Tari Kolosal

Polda Sumbar Sampaikan Pesan Kamtibmas Melalui Tari Kolosal

Polda Sumbar Sampaikan Pesan Kamtibmas melalui Tari Kolosal

TBNews Sumbar – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat dan jajaran tidak henti-hentinya memberikan imbauan, baik disampaikan secara langsung, bentuk tulisan ataupun dalam bentuk lainnya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh sejumlah personel Polwan dan Polki Polda Sumbar disela-sela kegiatan penyerahan bantuan sosial (Bansos) kepada para komunitas ojek, angkot, betor pasca terdampak penyesuaian harga BBM di halaman depan Mapolda Sumbar, Rabu (21/9/2022).

Sejumlah Personel Polwan dan Polki Polda Sumbar itu menggelar tarian kolosal dengan mengedepankan kearifan lokal Sumatera Barat untuk menyampaikan imbauan kamtibmas.

Kegiatannya Banson itu langsung dipimpin oleh Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa P. S.H.,S.I.K.,M.H, dan diikuti Pajabat Utama Polda serta personel Polda Sumbar serta para penerima Bansos dari berbagai komunitas angkutan.

Dalam tarian kolosal yang diperagakan oleh personel Polda Sumbar ini mengedepankan kearifan lokal Sumatera Barat dengan menggunakan alat kesenian berupa gandang tasa, talempong, bansi dan bendera marawa.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan, S.H., M.S.i, mengatakan kegiatan ini salah satu upaya Polda Sumbar dalam menyampaikan imbauan kamtibmas melalui tarian kolosal dengan mengedepankan kearifan lokal Sumatera Barat.

“Ini adalah salah imbauan kamtibmas dalam bentuk tarian klosal dengan mengedepankan kearifan lokal Sumatera Barat,” katanya.

Lanjut kabid humas, kegiatan tari kolosal ini dilaksanakan disela-sela penyerahan bantuan sembako kepada komunitas ojek pangkalan, angkot dan betor pasca penyesuaian harga BBM.

“Sebanyak 5.000 paket bantuan sosial (bansos) dari Polda Sumatera Barat hari ini diserahkan kepada komunitas ojek online, ojek pangkalan, sopir angkot dan becak motor (betor),” ujarnya.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.