
Sarilamak- Wakapolres 50 Kota berikan arahan kepada seluruh personel Polres saat apel jam pimpinan Rabu 11/5 di halaman mako Polres 50 Kota.
Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh pejabat utama Polres 50 Kota dan personel polres 50 kota serta ASN yang hadir dalam apel jam pimpinan tersebut.
Wakapolres 50 Kota Kompol Ahmad Yani memberikan arahan tentang antisipasi terjadinya kejadian-kejadian yang menonjol, dan antisipasi terjadinya tindak pidana kejahatan serta narkoba, Ujar Yani.
kita mengantisipasi kejadian menonjol seperti aksi terorisme, 3c (curas, curat dan curanmor), dan kita juga antisipasi untuk kegiatan tindak pidana kejahatan serta narkoba, ujarnya lagi.
Semoga personel kita tidak ada yang terlibat dalam tindak pidana kejahatan dan narkoba, ujarnya.
Be First to Comment