Press "Enter" to skip to content

Polres 50 Kota Gelar Operasi Dengan Sandi Keselamatan Singgalang 2024

Polres 50 Kota Gelar Operasi Dengan Sandi Keselamatan Singgalang 2024

Polres 50 Kota Gelar Operasi Dengan Sandi Keselamatan Singgalang 2024

50 Kota – Polres 50 Kota melaksanakan apel gelar pasukan operasi keselamatan Singgalang Tahun 2024 dan pencanangan aksi keselamatan jalan dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) menjelang idul fitri 1445 H yang akan dilaksanakan mulai tanggal 4 sampai 17 Maret 2024.

Apel Pasukan Operasi Keselamatan Singgalang itu digelar pada Sabtu, 2 Maret 2024 bertempat di halaman Mako Polres 50 Kota yang dipimpin oleh Kapolres 50 Kota AKBP Ricardo Condrat Yusuf,S.H.,S.I.K.,M.H.

Dalam Apel gelar pasukan ini turut hadir, Dandim 0306/50 Kota, Pemda Kabupaten Lima Puluh Kota dan tamu undangan lainnya, serta Wakapolres 50 Kota, Jajaran Perwira Polres 50 Kota, Kapolsek Jajaran.

Apel pasukan ini juga diikuti oleh aparat gabungan baik Polri, TNI, Dinas Perhubungan, PKS SMA Negeri 1 Harau serta ikut terlihat Komunitas Motor Bikers Paliko, dengan sandi operasi keselamatan Singgalang 2024.

Kapolres 50 Kota AKBP Ricardo Condrat Yusuf,S.H.,S.I.K.,M.H., menyampaikan bahwa salah satu yang menjadi fokus perhatian saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan.

“Keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam berlalu lintas. dalam konteks ini, lalu lintas dapat dipahami sebagai urat nadi kehidupan, cermin budaya bangsa dan cermin tingkat modernitas,” ujarnya.

Menurutnya, operasi keselamatan ini merupakan jenis operasi Harkamtibmas yang mengedepankan kegiatan preemtif, preventif serta humanis dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

“Sasaran operasi ini meliputi segala bentuk potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang dapat menghambat dan mengganggu kamseltibcarlantas antara lain tidak menggunakan helm, kendaraan yang melebihi kapasitas atau over dimensi over load (odol),” ungkapnya.

Selain itu, lanjutnya, pengemudi di bawah umur, berkendara dengan membonceng lebih dari satu orang, berkendara dibawah pengaruh alkohol, menggunakan handphone saat berkendara, berkendara melebihi batas kecepatan serta melawan arus lalu lintas.

“Maka diharapkan operasi keselamatan tahun ini dapat menekan jumlah korban fatalitas laka lantas dan meminimalisir kemacetan lalu lintas,” tegasnya.

Kapolda juga menekankan selama pelaksanaan operasi agar berdoa kepada Tuhan YME sebelum melaksanakan tugas, utamakan faktor keamanan dan keselamatan dengan mempedomani standar operasional prosedur yang ada.

Selain itu, selalu menjalin sinergitas yang baik antar instansi terkait dan lakukan tugas operasi keselamatan tahun 2024 dengan mengedepankan sikap humanis.

Untuk diketahui, dalam apel gelar pasukan operasi keselamatan Singgalang tahun 2024 ini ditandai dengan pengucapan ikrar keselamatan dan juga penyematan pita kepada masing-masing perwakilan peserta apel.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.